PT BEST PROFIT FUTURES BANDUNG, PT Bestprofit – Bursa saham Asia merosot tajam pada perdagangan Kamis pagi (19/5/2022) seiring koreksi besar di wall street.
Indeks Hong Kong Hang Seng melemah dan memimpin koreksi di bursa Asia. Indeks Hang Seng turun lebih dari 3 persen. Saham Tencet anjlok 8,1 persen setelah melaporkan kinerja keuangan kuartalan.
Indeks Jepang Nikkei susut 2,6 persen. Indeks Topix merosot 2,13 persen. Adapun pemerintah Jepang laporkan ekspor Jepang naik 12,5 persen yoy pada April 2022. Realisasi ekspor tersebut lebih rendah dari perkiraan yang naik 13,8 persen, berdasarkan laporan Reuters. PT Bestprofit Futures
Indeks Korea Selatan Kospi melemah 1,6 persen. Indeks Australia ASX 200 merosot 1,54 persen. Indeks MSCI Asia Pasifik di luar Jepang turun 2,21 persen.
Chief Investment AIA, Mark Konyn menuturkan, saat ini ada “bifurkasi” dalam sentimen pasar. “Di satu sisi, investor agak khawatir bahwa inflasi akan menahan dan melukai pendapatan, dan mengubah peringkat di pasar saham yang jelas sangat merugikan investor,” kata dia, seperti dikutip dari CNBC.
Ia menambahkan, di sisi lain, investor khawatir tentang peluang pertumbuhan. "Seperti yang kami lihat tadi malam, kami melihat panduan dari Target, kami telah melihat panduan dari Walmart yang menunjukkan margin berada di bawah tekanan dan segera investor berlari,” ujar dia.
Indeks Dolar AS
Pada perdagangan Rabu, 18 Mei 2022, indeks Wall Street tertekan. Indeks Dow Jones melemah ke level terendah sejak Maret 2021. Indeks Dow Jones turun 1.164,52 poin atau 3,57 persen ke posisi 31.490,07. Indeks S&P 500 melemah 4,04 persen ke posisi 4.923,68. Indeks Nasdaq merosot 4,73 persen ke posisi 11.418,15.
Dari Australia, tingkat pengangguran yang disesuaikan secara musiman pada April berada di posisi 3,9 persen.
"3,9 persen adalah tingkat pengangguran terendah dalam survei bulanan. Terakhir kali tingkat pengangguran lebih rendah dari ini pada Agustus 1974, ketika survei dilakukan setiap tiga bulan,” ujar Kepala Statistik Tenaga Kerja di ABS Bjorn Jarvis.
Indeks dolar AS berada di posisi 103,77 dari posisi sebelumnya 103,5. Yen Jepang ditransaksikan di posisi 128,47 per dolar AS.
Sumber
liputan6.com
lowongan, lowongan kerja, lowongan kerja bandung, loker bandung
best profit, bestprofit, pt bestprofit, pt best profit, best, pt best, bpf
pt bpf, bestprofit futures, pt bestprofit futures, best profit futures, pt best profit futures
PT BESTPROFIT FUTURES BANDUNG